Situs-Modem.Com – Setelah memberikan tenggat waktu hingga 13 November 2017 agar pelanggan Smartfren yang masih menggunakan layanan CDMA untuk segera migrasi di jaringan 4G LTE yang lebih memberikan keuntungan dari sisi kecepatan dan promo kuota yang besar , tampaknya belum digubris oleh para pelanggannya.
Untuk itu Smartfren memperpanjangan waktu untuk pelanggan Smartfren yang masih bertahan menggunakan layanan CDMA untuk segera migrasi hingga akhir tahun 2017. Apabila tidak segera dilakukan maka nomor CDMA dipastikan sudah tidak bisa digunakan.
Sebagai informasi bahwa hingga kini jumlah pelanggan CDMA sudah tergolong rendah yakni sekitar 100 ribuan, Smartfren menginginkan akan tidak ada pelanggan yang menggunakan CDMA. Hal ini dilakukan agar Smartfren mempunyai kapasitas yang lebih besar untuk melakukan pengoptimalan jaringan 4G LTE.
Selama ini pelanggan CDMA mengungkapkan bahwa untuk apa harus migrasi ke 4G LTE kalau layanan CDMA saja masih bisa digunakan. Untuk itu pihak Smartfren benar-benar akan mematikan layanan CDMA pada akhir 2017 (ungkap Arinto saat peluncuran 3 produk head office baru Smartf Telecom di Semarang, Rabu (1/11/2017).
Selama masa perpanjangan waktu migrasi tersebut, Smartfren akan terus mendorong agar pelanggannya yang belum migrasi untuk segera melakukan migrasi ke jaringan 4G LTE. Upaya yang telah dilakukan Smartfren mulai dari periklanan di media massa hingga menggelar acara touch point untuk “pick-up ball” kepada pelanggan.
Smartfren menyediakan fasilitas untuk mengetahui promo yang diperoleh pada nomor CDMA pelanggan yang dapat diketahui dengan mengirimkan SMS dengan format "LTE" (tanpa tanda kutip) ke nomor 6046.
Setelah mengirimkan SMS tersebut nanti aka nada balasan yang berisikan promo yang hanya berlaku pada nomor CDMA tersebut mulai dari diskon sampai gratis HP.
Besarnya promo yang bisa diperoleh pelanggan CDMA yang hendak migrasi ke jaringan 4G LTE Smartfren nantinya bergantung dari sudah berapa lama menjadi pelanggan CDMA dan berapa rata-rata belanja pulsa tiap bulannya. Semakin lama dan semakin besar, maka akan mendapatkan promo yang besar dan makin bernilai.
Proses migrasi pelanggan bisa datang langsung ke galeri-galeri Smartfren atau seluruh toko-toko yang telah ikut serta pada program migrasi Smartfren. Apabila pelanggan hendak mempertahankan nomor CDMA untuk dijaringan 4G LTE juga bisa.
So, bagi kamu pelanggan Smartfren yang masih bertahan menggunakan layanan CDMA, buruan untuk segera migrasi ke jaringan 4G LTE. Saat ini jaringan 4G LTE Smartfren sudah tersebar luar, jadi tidak perlu takut jika tidak ada sinyal 4G LTE Smartfren, karena selama di daerah mu terdapat sinyal CDMA Smartfren maka pada umumnya akan tercover jaringan 4G LTE. Jangan lupa baca juga Benarkah Jaringan 4G LTE Smartfren Sudah Menjangkau Wilayah Bengkulu ?